PELATIHAN PEMBUATAN GULA KRISTAL DARI JAHE PADA PKK KP. BABAKAN RT 03/08, SUKATANI, TAPOS, DEPOK

TRAINING OF MAKING SUGAR CRYSTALS FROM GINGER AT PKK KP. BABAKAN RT 03/08, SUKATANI, TAPOS, DEPOK

  • Fita widiyatun Universitas Indraprasta PGRI
  • Nurfidah Dwitiyanti
  • Puji Suharmanto

Abstract

Mobilitas masyarakat yang semakin tinggi, dengan banyaknya atau lamanya pekerjaan serta cuaca yang tidak menentu, perlu didukung dengan kondisi kesehatan yang optimal. Masyarakat Kampung Babakan, Kelurahan Sukatani, Kecamatan Tapos, Depok, terdiri dari kurang lebih sekitar 40 kepala rumah tangga dengan mayoritas mata pencarian warganya adalah bekerja di sektor formal dan informal. Mobilitas warga Kampung Babakan dinilai sangat tinggi, dengan rata-rata lama bekerja 8-9 jam perhari dari pagi hingga malam selama hampir 6 hari kerja, sehingga rentan mengalami kelelahan atau kondisi kesehatan yang terkadang tidak optimal untuk bekerja. Berdasarkan kondisi tersebut, sehingga diperlukan peningkatan pengetahuan tentang cara menjaga kesehatan tubuh dengan memanfaatkan tanaman jahe sebagai ramuan tradisional untuk minuman kesehatan berbentuk serbuk/instan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah metode penyuluhan interaktif dan demostrasi melalui video dalam pengenalan pembuatan gula kristal jahe terhadap pihak mitra. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah pihak mitra senang mengikuti kegiatan ini karena mendapat tambahan inspirasi dalam pemanfaatan jahe sebagai alternatif minuman tradisional untuk menjaga kesehatan serta ide usaha produksi rumahan untuk menambah pendapatan keluarga. Selain pemanfaatan jahe, pihak mitra menjadi mengetahui proses cara pembuatan gula kristal jahe.


Kata kunci: Kesehatan tubuh, Gula kristal, Jahe


ABSTRACT


Increasingly high community mobility, with the number or duration of work and uncertain weather, need to be supported by optimal health conditions. The people of Kampung Babakan, Sukatani, Tapos, Depok, consisting of approximately 40 heads of households with a majority of their livelihoods are working in the formal and informal sectors. The mobility of the residents is very high, with an average length of work 8-9 hours per day on 6 working days. So peoples easily feel tired or sometimes their health conditions are not optimal for working. Based on these conditions, it is necessary to increase knowledge about how to maintain a healthy body by utilizing ginger plants as traditional ingredients for powder / instant health drinks. The method used in this activity was interactive counseling and demonstration methods through video in the introduction of ginger crystals sugar to the partners. The results of this activity were an additional inspiration in utilizing ginger as an alternative for traditional drinks to maintain health and the idea of homemade business to increase the family’s income. In addition to the use of ginger, the partners became aware of the process of making ginger crystals sugar.


Keywords: Body Health, Sugar Crystals, Ginger

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-12-19
How to Cite
WIDIYATUN, Fita; DWITIYANTI, Nurfidah; SUHARMANTO, Puji. PELATIHAN PEMBUATAN GULA KRISTAL DARI JAHE PADA PKK KP. BABAKAN RT 03/08, SUKATANI, TAPOS, DEPOK. LOGISTA - Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat, [S.l.], v. 3, n. 2, p. 9-16, dec. 2019. ISSN 2655-951X. Available at: <http://logista.fateta.unand.ac.id/index.php/logista/article/view/136>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.25077/logista.3.2(Jul-Des).9-16.2019.
Section
Articles